Pentingnya Keseimbangan Alam dan Kelestarian Sumber Daya Alam

(sumber foto dari travel.kompas.com)

Anak-anakku siswa-siswi MI Muhammadiyah Karanganyar, untuk mencukupi kebutuhannya manusia harus bekerja. Kita mengenal berbagai jenis pekerjaan di sekitar kita. Agar manusia dapat terus bekerja untuk mencukupi kebutuhannya, manusia harus tetap menjaga keseimbangan alam dan memperhatikan keberadaan sumber daya alam di sekitar manusia.

Di tema sebelumnya kita telah mempelajari tentang berbagai jenis pekerjaan di pantai. Manusia harus menjaga kelestarian sumber daya alam di pantai agar manusia tetap terus memanfaatkan pantai sebagai sumber kehidupan mereka. Salah satunya adalah dengan melestarikan tanaman yang tumbuh di pantai. Salah satu tanaman yang tumbuh di pantai adalah bakau. Tanaman bakau bermanfaat untuk mencegah abrasi. Abrasi adalah pengikisan tanah di pantai yang disebabkan oleh gelombang air laut (BUPENA halaman 3)

(sumber foto dari radarbali.jawapos.com)

(sumber foto dari republika.co.id)

Anak-anakku MIM Karanganyar harus menjadi pelopor pelestarian sumber daya alam. Contoh cara melestarikan sumber daya alam adalah:

1. Reboisasi atau penanaman kembali tanah yang sudah tidak ada tanamannya

2. Tidak membuang sampah di sungai. Memanfaatkan sungai untuk keramba. Keramba adalah tempat memelihara ikan. (di BUPENA tertulis tambak). Tambak dalam adalah kolam buatan, biasanya di daerah pantai, yang diisi air dan dimanfaatkan sebagai sarana budidaya perairan

(sumber foto dari semarang.bisnis.com)

Bagaimana Pencegahan Pencemaran Sungai?

1. Membuang sampah tidak di sungai

2. Tidak menggunakan bahan racun untuk menangkap ikan

Bagaimana Pencegahan Pencemaran Laut?

1. Tidak merusah terumbu karang

2. Mengambil hasil laut yang memperhatikan keseimbangan alam

 

Dampak Pemanfaatan Teknologi bagi Keseimbangan Alam

(sumber foto dari news.trubus.id)

Anak-anakku, nelayan yang mencari sumber kehidupan di laut menggunakan berbagai alat untuk menangkap ikan. Nelayan tradisional yang menggunakan alat sederhana namun ada nelayan juga modern yang menggunakan mesin yang dilengkapi dengan alat yang dapat melacak keberadaan ikan yang biasa di sebut GPS (Globlal Positioning System).

Ada juga yang menggunakan teknologi jaring pukat harimau yang dapat menangkap semua jenis ikan di laut meskipun hal ini dilarang oleh Pemerintah karena akan merusak ekosistem laut.

 

Sebagai Siswa, Apa yang Kita dapat Lakukan?

1. Menghemat air

2. Melakukan daur ulang

3. Penghematan kertas

 

Dampak Eksploitasi Hutan yang Berlebihan

Manusia memanfaatkan apa saja di lingkungannya untuk memenuhi kebutuhan mereka. Salah satu yang dimanfaatkan manusia adalah hutan.  Pemanfaatan atau ekploitasi hutan yang dilakukan manusia biasanya dalam bentuk:

1. Pembukaan lahan untuk pertanian,

2. Penebangan kayu

3. Untuk pertambangan.

Dalam memanfaatkan hutan, manusia harus taat pada aturan yang telah ditetapkan Pemerintah. Apabila berlebihan maka akan mengakibatkan:

1. Berkurangnya oksigen

2. Suhu bumi naik

3. Rawan bencana

4. Sumber makanan berkurang

5. Hilangnya habitat hewan

Jadi, saatnya kita selamatkan hutan.

 

Pengelolaan Sampah dan Barang Bekas

Kita harus menjadi manusia yang kreatif. Barang dan sampah di sekitar kita bisa kita manfaatkan. Berikut adalah empat cara pengelolaan sampah:

1. Reuse

Adalah menggunakan kembali. Contoh:

– menggunakan kertas koran untuk sampul buku

– menggunakan kaleng bekas cat untuk pot bunga

2. Reduce

Adalah mengurangi. Contoh:

– membawa bekal air dengan botol air minum

3. Recycle

Adalah mengolah kembali. Contoh:

– membuat prakarya dari koran bekas

– membuat kompos dari bekas

4. Replace

Artinya mengganti. Contoh:

– mengganti tisu dengan sapu tangan.

Untuk melengkapi pemahaman kalian, silakan simak video di bawah ini! Semangat!!!

Di dalam video di bawah ini ada beberapa istilah yang insyaAlloh akan kita bahas saat review di Zoom Meeting.

Sumber video dari https://youtu.be/4UelvJjrdGE

 

Daftar Pustaka:

Irene MJA. 2016. BUPENA 4B untuk SD/MI Kelas 4. Penerbit Erlangga, Jakarta.