Kolase Daun (Tugas Art 4.4)

Standar

Kolase adalah sebuah karya berupa tempel menempel. Adapun bahan yang digunakan dapat bermacam-macam, misalnya kertas lipat, kertas koran, biji-bijian, manik-manik, potongan kayu, daun kering, dan juga pelepah pohon. Kali ini anak-anak 4A berkreasi dengan menggunakan daun untuk membuat kolase.

 

Sifat Cahaya (Tugas Science 4.7)

Standar

Cahaya dihasilkan oleh sumber cahaya. Sifat-sifat cahaya diantaranya adalah merambat lurus, menembus benda bening, dapat dipantulkan, dapat dibiaskan atau dibelokkan. Selain itu, cahaya dapat juga diuraikan. Saat terurai, cahaya menghasilkan berbagai macam warna yaitu merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila dan ungu. Berikut adalah hasil pembuktian sifat-sifat cahaya oleh anak-anak 4A MI Muhammadiyah Karanganyar.

Teks Visual (Tugas Bahasa 4.7)

Standar

Informasi adalah sekumpulan data atau fakta yang diolah sehingga memilki arti dan dapat dipahami oleh pembaca. Semua informasi penting dapat kita peroleh jika kita telah menemukan kata kunci. Kata kunci adalah kata atau istilah yang merupakan inti dari bacaan. Sedangkan teks visual adalah teks yang terdiri dari gambar dan teks. Cara menuliskan informasi dari teks visual tidak berbeda dengan cara menuliskan informasi dari teks. Anak-anak 4A di tema 5 ini belajar cara menuliskan informasi dari teks visual yang telah mereka baca yaitu tentang “Kerajaan Islam Hindu Budha di Indonesia”. Berikut adalah peta konsep “Kerajaan Islam Hindu Budha di Indonesia”.

Pelestarian SDA (Tugas Science 4.8)

Standar

Sebagai siswa/siswi MI Muhammadiyah Karanganyar yang bertanggungjawab, sudah selayaknya kita peduli terhadap pelestarian sumber daya alam. Contoh usaha pelestarian lingkungan di rumah misalnya adalah menjaga kebersihan rumah dan lingkungan dengan cara rajin menyapu dan membuang sampah pada tempatnya, menyiram tanaman agar tanaman tidak layu di musim kemarau, memanfaatkan barang-barang bekas misalnya menjadikan kaleng bekas cat untuk pot tanaman, membuat tempat pensil dari kaleng bekas yang dibungkus koran, menghemat air dan mematikan lampu saat tidak dipakai. Berikut beberapa aktifitas anak-anak kelas 4A dalam usaha pelestarian sumber daya alam.

Melapas Rindu Sepekan Sekali

Standar

Jadwal zoom meeting adalah saat-saat yang ditunggu-tunggu oleh anak-anakku kelas 4A MI Muhammadiyah Karanganyar. Melalu aplikasi zoom yang dijadwalkan sepekan sekali, memungkinkan guru melaksanakan review materi pelajaran yang telah disampaikan di Google Classroom. Melalui zoom ini pula memungkinkan anak-anak dapat saling menyapa melepas rindu satu dengan yang lainnya.

Gagasan Pokok (Tugas Bahasa 4.1)

Standar

Gagasan pokok adalah topik yang dibahas pada suatu teks. Gagasan pokok dapat ditemukan pada kalimat utama yang terletak di awal, tengah maupun akhir paragraf. Gagasan pendukung adalah uraian atau informasi tambahan pada suatu teks yang terletak pada kalimat penjelas. Di tema satu ini, anak-anak membuat Peta Konsep Gagasan Pokok teks yang berjudul “Pawai Budaya”.